BPBD Aceh Besar imbau warga waspada potensi kebakaran menyusul sejumlah insiden. Masyarakat dilarang bakar lahan dan diminta lapor ke nomor darurat.
koranaceh.net | Aceh Besar – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Besar mengeluarkan imbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran. Peringatan ini disampaikan menyusul terjadinya sejumlah insiden kebakaran yang telah menghanguskan lahan pertanian hingga pemukiman warga.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Aceh Besar, Ridwan Jamil, dalam keterangannya, Selasa (23/9/2025), meminta warga untuk tidak melakukan aktivitas yang dapat memicu kebakaran.
“Kami ingatkan warga untuk tidak melakukan aktivitas yang berpotensi memicu kebakaran, seperti membuka lahan baru dengan cara membakar, mengusir hama dengan api, atau membakar sampah tanpa pengawasan,” ujar Ridwan Jamil.
Menurutnya, rangkaian kebakaran telah melanda berbagai jenis area, termasuk lahan rumbia, rumpun bambu, kebun, halaman rumah, kandang ternak, hingga bangunan rumah. Kerugian yang ditimbulkan, lanjut Ridwan Jamil, tidak hanya bersifat materiil.
“Sudah banyak kerugian yang ditimbulkan, bukan hanya materi tetapi juga korban binatang peliharaan yang ikut terbakar. Polusi udara dan rusaknya habitat alam juga menjadi dampak serius dari kebakaran ini,” tegasnya.
Untuk mencegah insiden serupa, BPBD mengharapkan keterlibatan dari semua pihak. Ia mendorong instansi di tingkat kabupaten hingga kecamatan untuk melakukan sosialisasi dan edukasi. Ia juga menyebut peran pemerintah gampong melalui keuchik, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas dalam menyampaikan bahaya serta ancaman pidana bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan.
BPBD Aceh Besar juga menyiagakan layanan darurat yang dapat diakses oleh masyarakat. “Kami minta masyarakat segera melaporkan jika ada kejadian berbahaya ke nomor Emergency Call 0811-6713-113,” katanya.
Ridwan Jamil menutup pernyataannya dengan menekankan bahwa partisipasi dari masyarakat menjadi kunci dalam menekan angka kebakaran di wilayah tersebut. [*]







